Jumat, 16 Agustus 2024

Semarak Merdeka SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Penulis : Syarif Hidayat
Semarak Lomba 17 Agustus di SMA Muhammadiyah 2 Singaraja
Singaraja, 16 Agustus 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, SMA Muhammadiyah 2 Singaraja mengadakan serangkaian lomba yang melibatkan seluruh siswa. Acara ini dilaksanakan di lapangan sekolah dengan semangat dan antusiasme tinggi.

Lomba yang diadakan mencakup berbagai kategori, mulai dari lomba tarik tambang, balap karung, estafet karet hingga lomba estafet pingpong. Tidak hanya itu, lomba-lomba tersebut juga diikuti oleh guru dan staf sekolah, menambah keceriaan suasana.
“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat kerjasama dan kebersamaan bukan hanya antar siswa tetapi dengan seluruh guru dan pegawai di sekolah” ungkap Dhafrian Ababil selaku Ketua PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Ababil menambahkan pemenang lomba akan mendapatkan berbagai hadiah sebagai bentuk apresiasi. Menurutnya hal ini dapat memicu kreativitas, sportivitas dan semangat juang mereka.

Kepala SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Bapak Sarwanto juga menyampaikan dengan diadakannya acara ini, diharapkan semangat nasionalisme dan kebersamaan di kalangan siswa dapat terus terjaga dan berkembang. 
Bapak Sarwanto juga menambahkan bahwa lomba-lomba ini juga merupakan serangkaian kegiatan yang akan dilanjutkan dengan Upacara Peringatan HUT RI ke- 79 esok hari. Ini adalah momen penting untuk mengingat jasa para pahlawan dan merenungkan arti kemerdekaan.

EdPenaMu

Author & Editor

0 comments:

Posting Komentar