Selasa, 30 Januari 2024

SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Dikunjungi KASAT BINMAS Polres Buleleng AKP. Wayan Parta.

SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Dikunjungi KASAT BINMAS Polres Buleleng AKP. Wayan Parta.

EdPenaMu

Hari ini Rabu (31/1) 2024, SMA Muhammadiyah 2 Singaraja kembali mendapatkan kunjungan dari Polres Kabupaten Buleleng khususnya dari SATBINMAS atau Satuan Pembinaan Masyarakat.

Diterima di ruang Kepala sekolah oleh bapak Edy Suprayitno selaku Kepala Sekolah, rombongan Polres Buleleng yang di dipimpin langsung oleh bapak AKP. Wayan Parta selaku Kasat Binmas Polres Buleleng yang didampingi oleh Ipda Wayan Rupaya selaku Kanit Binpolmas Dkatbinmas Polres Buleleng melakukan obrolan serius namun santai seputaran program SatBinMas Polres Buleleng.

Kunjungan ini merupakan salah satu program SatBinMas Polres Buleleng yang tujuannya untuk mengedukasi masyarakat sekolah khususnya terkait dengan pembinaan masyarakat yang berhubungan dengan kedisiplinan di masyarakat.

Dalam kesempatan ini AKP. Wayan Parta juga menyempatkan diri untuk bertatap muka bersama para siswa dan siswi khususnya kelas XII. AKP. Wayan Parta menekankan kepada para siswa agar memperhatikan kedisiplinan diri saat berkendara dengan memperhatikan aturan-aturan berkendara dengan melengkapi diri dengan surat-surat dan aturan lainnya.

Selain menyampaikan kedisiplinan diri dijalan raya, AKP. Parta juga sangat serius mengingatkan para siswa untuk jangan sekali-sekali berani mencoba yang namanya Narkoba.

" jauhi NARKOBA, jangan sekali-sekali berani mencoba memakai Narkoba, karena sekali mencoba akan sangat berbahaya dan akan sulit untuk ditinggalkan. Jadi bagi anak-anak semua raih dan kejar masa depan kalian dengan tetap menjauhi Narkoba." Ucapnya didampingi Ipda Rupaya dan 2 orang Babinkamtibmas. 

Sekolah Sebagai Masa yang Mempesona

Sekolah Sebagai Masa yang Mempesona

fajar007.blogspot.com

Sekolah menjadi salah satu bagian penting dalam hidup kita. Selain untuk mendapatkan ilmu, sekolah juga dapat menjadi sarana pergaulan dan menambah pengalaman berorganisasi bagi siswa. Sekolah tentu saja harus mengutamakan kewajiban utamanya untuk memberikan ilmu dan mendidik perilaku siswa. Meski ada sebagian siswa merespon bahwa sekolah menjadi ajang untuk mendapatkan kisah romantika dan menorehkan prestasi disana. 

Hal yang paling menyenangkan dalam kehidupan persekolahan adalah teman. Teman yang sejalan dengan kita, membuat kehidupan persekolahan menjadi tidak membosankan dengan adanya hal-hal baru yang dilakukan setiap harinya. Kehidupan sekolah tanpa adanya teman tentu akan sangat membosankan. Tidak heran jika seseorang yang tidak memiliki teman akan semangat saat berangkat menuju sekolahnya.

Selama duduk di bangku sekolah, tentu kita akan bertemu dengan berbagai tipe guru. Hal ini juga memberikan warna tersendiri. Guru yang dapat menerangkan pelajaran sulit dengan cara yang dapat dimengerti menjadi favorit banyak murid, tak terkecuali saya. Apalagi jika guru tersebut dapat menghidupkan suasana kelas menjadi aktif namun tetap ada etika di dalamnya. 

Masih jadi kenangan hingga sekarang, Pak Sulis adalah guru Bahasa Inggris yang paling favorit, kalau tidak hafal vocabulary, gramar, atau istilah kosa kata, kedua tangan sebesar gajah akan menjepit kedua pipi atau telinga kita, dengan tekanan yang bikin hangat di kepala alias bikin sakit. Namun ini menjadi ciri khas beliau, dan cerita bagi kami yang tak ada dendam setelahnya, malah lucu, dan semangat kita makin giat untuk belajar Bahasa Inggris.


Namun, semua hal di dunia persekolahan mempunyai cerita manisnya tersendiri. Pembelajaran yang membosankan sekalipun, akan menjadi menyenangkan bagaimana kita menyikapinya. Masa-masa paling indah di hidup ini menurut saya adalah masa sekolah, dimana itu adalah tempat kita belajar, bergaul, menghabiskan waktu yang lama disana. Untuk itu, kita harus mengakhirinya dengan banyak cerita manis untuk dikenang.

Kita sebagai gurupun begitu, suka atau tidak mengajari anak yang notabene nakal, unik, atau memiliki perilaku yang perlu ditata, harus pandai mengelola emosi, agar siswa pun perlahan dengan sendirinya menjadi lebih baik kepribadian serta etika yang dimilikinya.

By : Ahmad Fajarisma

Senin, 29 Januari 2024

Kunjungan BABINKAMTIBMAS Aipda Made Sudira di SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Kunjungan BABINKAMTIBMAS Aipda Made Sudira di SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

EdPenaMu

Sebagai seorang Babinkamtibmas, Aipda Made Sudira yang akrab kami panggil pak Bob, yang merupakan anggota Polisi Polres Buleleng ini secara rutin datang dan berkunjung ke sekolah kami di SMA Muhammadiyah 2 Singaraja. 

Menjadi tugas bliau selaku anggota Polisi terlabih memiliki tugas khusus sebagai Babinkamtibmas atau Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, tentu harus sering dan selalu berada di tengah-tengah masyarakat, baik individu maupun organisasi seperti SMA Muhammadiyah 2 Singaraja ini. 

Hari ini Selasa (30/1) 2024, bliau datang dengan tujuan menggali beberapa informasi terkait kondisi keamanan dan ketertiban warga sekolah dan sekaligus menginformasikan bahwa akan ada kepolisian reaort Buleleng khususnya dari  SATBINMAS atau Satuan Pembinaan Masyarakat yang akan datang esok pagi dalam rangka pembinaan dan silaturahmi.

Semoga kerjasama dan silaturahmi ini terus bisa terjalin antara POLRES Buleleng dan SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.




Minggu, 28 Januari 2024

Ngobrol dan Diskusi Asik Bersama Pak Gusti Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Ngobrol dan Diskusi Asik Bersama Pak Gusti Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

EdPenaMu
Pagi ini Senin (29/1) 2024 kami kedatangan pengawas managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja yaitu bapak Gusti Nyoman Astika, S.Pd.,M.Pd.

Ini adalah kali pertama kahadiran bliau setelah menjadi Pengawas Managerial di sekolah kami. 

Dengan penampilan yang sederhana namun elegan kami berbincang diruang Kepala sekolah dan bergeser ke ruang rapat yang berada di perpustakaan yang juga ada ruang gurunya.

Dalam perbincangan yang baru pertama kali ini, kami berbincang hal-hal yang sederhana tentang diri kami masing-masing hingga hal-hal serius yang harus menjadi fokus kami khususnya terkait keberlanjutan Implementasi Kurikulum Merdeka kepada peserta didik kelas X yang sudah menerapkan IKM dan akan naik ke kelas XI tahun ini.
Dari obrolan dan diskusi yang kami lakukan, banyak hal yang digali dan perlu diketahui oleh pak Gusti, antara lain tentang kekuatan dan kelemahan yang SMA Muhammadiyah 2 Singaraja miliki.

Terkait kekuatan, kami jelaskan bahwa SMA Muhammadiyah 2 Singaraja dibackup oleh management organisasi yang cukup kuat. Yaitu 1 adanya  Majelis DIKDASMEN atau Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Muhammadiyah yang bertugas memantau dan ikut mendampingi proses perjalanan dan pengembangan sekolah. Dua, adanya guru-guru dan pegawai yang loyal dan militan kepada sekolah karena sebagian dari mereka sudah pernah berpeoses di Muhammadiyah, dan masih ada lagi kekuatan-kekuatan lainnya.

Sementara terkait kelemahan, kami jelaskan secara umum layaknya sebuah sekolah swasta dan justru kelemahan-kelemahan itu ditutupi dengan berbagai program yang dibuat meski berhadapan dengan salah satu kelemahan yaitu dana. Namun kelemahan minimnya dana justru bisa kami hadapi dengan tetap membuat sebuah program walau dijalankan secara bertahap. Seperti membuat Podcast yang dimulai dengan langkah awal yang sangat serba minim.

Akhirnya obrolan atau diskusi ditutup dengan kesepakatan akan mengadakan Workshop dan sosialisasi terkait penerapan IKM bagi siswa kelas XI yang akan dilaksanakan nanti di bulan Februari.

Kamis, 25 Januari 2024

PPDB UbNormal ? Kenapa Tidak...!(Sebuah Resume zoom meeting malam Jumat)

PPDB UbNormal ? Kenapa Tidak...!(Sebuah Resume zoom meeting malam Jumat)

EdPenaMu
Menarik, malam ini saya dan seluruh guru dan Pegawai Muhammadiyah Singaraja dapat mengikuti Zoom Meeting bersama dalam rangka Kick Off PPDB sekolah Muhammadiyah se Indonesia. 

Zoom Meeting yang diadakan oleh Dikdasmen PP Muhammadiyah bersama FGM PP Muhammadiyah ini dibuka oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Abdul Mukti. 

Ada beberapa catatan penting yang bisa saya ambil dalam sambutan singkat Prof. Mukti yaitu bagaimana cara mendapatkan inspirasi dalam bergerak di Muhammadiyah yaitu :
1. Banyak membaca buku tentang orang-orang sukses.
2. Bertemu dengan banyak orang dan mau menjadi pendengar yang baik.
3. Sering-sering malakukan perjalan an atau tamasya.
4. Berani melakukan hal atau sesuatu yang baru.

Tentu saya sangat sepakat dan terinspirasi dengan apa yang disebutkan oleh beliau. 

Dengan banyak membaca buku tentang orang-orang hebat, kita akan terinspirasi dengan kesuksesan dan kiprah hebat orang tersebut. Dan dilanjutkan dengan sering bertemu dengab banyak orang dan lebih memposisikan diri sebagai pendengar saat bertemu, akan dapat menambah informasi dan pengalaman yang berasal dari orang lain.

Lalu berikutnya, dengan cara sering melakukan perjalanan atau healing atau tamasya, kita akan banyak menemukan inspirasi dari hal-hal baru yang kita lewati atau kunjungi. Dan yang terakhir, kita harus berani melakukan atau mencoba hal-hal batu, misal berani membuat sesuatu atau hal baru yang oleh orang lain masih harus berfikir panjang untuk membuatnya seperti membuat PODCAST yang SMA Muhammadiyah 2 Singaraja miliki. 

Pada sesi utama yaitu penjabaran tentang " Jurus Sukses PPDB 2024 " oleh bapak Fahri, S.Ag penasehat PP Dikdasmen Muhammadiyah, menyampaikan 10 jurus Sukses PPDB 2024. 

1. MENTAS
PPDB harus diawali dengan Menentukan Target Siswa yang ingin dicapai, dan ini harus menjadi perhatian semua guru dan pegawai  yang pastinya dikomandoi oleh Kepala Sekolah.

2. PESMA
Pendaftaran sepanjang masa, yang berarti tidak ada istilah tutup dan awal pendaftaran. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat atau calon siswa sepanjang masa memiliki akses untuk menjadi siswa sekolah kita.

3. MELOSI
Mencatat Calon Siswa. Hal ini di maksudkan agar labih banyak kita memiliki nama-nama calon siswa yang bisa menjadi target sasaran kita. 

4. DUSEK
Membentuk Duta Sekolah, yang kita awali dari sekolah kita sendiri dari pegawai, guru dan siswa, hingga sekolah lain dan masyarakat luar disekitar sekolah.

5. PERSADA
Presentasi Langsung Daftar. Ini bisa dilakukan disaat kita melakukan presentasi ke sekolah-sekolah dengan dilengkapai form pendaftaran dan saat presentasi kita sudah minta anak-anak untuk langsung mengisi form pendaftaran.

6. GESMA
Gerakan Silaturahmi Berjamaah. Hal ini bisa dilakukan dengan bertemu dengan orang tua siswa yang menjadi sasaran. 

7. MEMBUME
Menjemput bukan menyambut. Mendatangi sekolah-sekolah atau kediaman calon siswa adalah salah satu sosialisasi yang harus kita lakukan, tidak hanya menunggu mereka mendaftar, tapi kitalah yang mendatangi mereka.

8. BERSOLEK
Sekolah kita harus bagus dalam hal perawatan, kebersihan, kerindangan dan banyak hal baik yang bisa membiat siswa betah.

9. GEMAS
Gerakan Media Sosial. Semua Medsos yang kita miliki harus bergerak menyuarakan giat PPDB ini setiap hari setiap menit bahkan detik.

10. MEPROM
Media Promosi. Buat media promosi yang elegan jangan asal, seperti spanduk, flayer, poster dll wajib bagus dan elegan dan jangan asal.

Sungguh menarik zoom meeting malam ini, dan selaku Kepala Sekolah saya mengambil kesimpulan dari pak Fahri, keberhasilan PPDB terletak pada keseriusan Kepala Sekolah dalam mengawal PPDB ini. Adapun indikator seriusnya seorang Kepala Sekolah dalam menghadapi PPDB adalah apabila :

1. Input siswa banyak atau siswa yang masuk di sekolah kita harus banyak.
2. Memiliki inovasi dan mimpi besar dalam mengahadapi PPDB.
3. Membuat Branding sekolah dan team marketing yang serius.
4. Out put yang dihasilkan oleh sekolah.

Semoga kita mampu memberikan yang terbaik untuk sekolah pada PPDB tahun 2024/2025.

Minggu, 21 Januari 2024

Rayakan Milad ke 57, SMP Muhammadiyah 2 Singaraja Gelar Lomba Memanah SD/MI se Buleleng.

Rayakan Milad ke 57, SMP Muhammadiyah 2 Singaraja Gelar Lomba Memanah SD/MI se Buleleng.

EdPenaMu


Dalam Rangka Milad SMP MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA yang ke 57 yang jatuh pada tanggal 1 Januari 1967 - 1 Januari 2024. SMP Muhammadiyah 2 Singaraja melaksanakan Bermuda Cup pada Hari Ahad, tanggal 21 Januari 2024. Bermuda Cup adalah lomba memanah khusus bagi tingkat SD/MI se Kabupaten Buleleng.

Dalam Bermuda Cup kali ini terdapat 2 kategori yang dipertandingkan yaitu Ground Horsebow 5 meter dan 10 meter yang diikuti oleh Siswa SD/Mi se-Kabupaten Buleleng.

Adapun peserta sekolah atau club memanah yang ikut ambil bagian dalam pertandingan ini adalah siswa/i dari SD Muhammadiyah Singaraja, MIT Mardlatilah, SD Negeri 1 Banyuasri, MI Negeri 2 Buleleng, MI Al Ihsan Yehbau Tejakula, dan MI Swasta Maya Seririt.

Dalam sambutannya saat membuka pertandingan Immaduddin Syamil, S.Pd selaku Kepala Sekolah mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah mau mengikuti dan meramaikan perlombaan memanah dalam rangka Milad ke 57 SMP Muhammadiyah 2 Singaraja ini.

Perlombaan yang diadakan hari ini Ahad (21/1) 2024 dan mengambil tempat dihalaman SMP Muhammadiyah 2 Singaraja ini berjalan lancar tanpa adanya halangan dan rintangan yang berarti walau ini adalah even pertama kami, ungkap Fadiansyah selaku Ketua Panitia Milad yang didampingi oleh Koordinator Perlombaan Sufiranto, yang memakan waktu dari pagi hingga sore menjelang.

" Selamat kepada para juara, dan tetap semangat untuk yg belum mendapatlan juara." Pungkas Idris, S.Sos, M.Pd saat memberikan hadiah kepada para juara mewakili Dikdasmen PDM Buleleng.

Kamis, 18 Januari 2024

HW SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA Latih Anggotanya Pertolongan Pertama.

HW SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA Latih Anggotanya Pertolongan Pertama.

EdPenaMu

HIZBUL WATHAN Muhammadiyah adalah organisasi Kepanduan yang dimiliki oleh Perserikatan  Muhammadiyah. Dalam kegiatan HW para peserta didik dilatih untuk menjadi kader-kader yang disiplin dan memiliki karakter yang siap membantu atau menolong siapapun dan dimanapun.

Menjadi generasi muda dan penerus, siswa Muhammadiyah khususnya SMA Muhammadiyah 2 Singaraja melalui ekstra HW diharapkan memiliki berbagai ketrampilan hidup yang memberikan manfaat untuk orang lain.

Ketrampilan yang dimaksudkan adalah ketrampilan pertolongan pertama yang bisa memberikan respon cepat atas kegawatdaruratan medis sehari-hari yang mungkin terjadi di sekolah. 

" satu hal yang perlu diketahui terkait dengan pertolongan pertama adalah, kematangan emosi bagi seorang penolong. Jangan sampai si penolong tidak cukup tenang, fokus dan cekatan dalam menghadapi korban dan malah ia yang akan menolong menjadi korban tambahan dan atau menambah korban lagi," ucap Pak Edy Suprayitno saat memberikan materi " Pertolongan Pertama " kepada anak-anak HW.

Pertolongan Pertama atau pelayanan kesehatan masyarakat adalah salah satu yang menjadi materi bagi anggota HW disaat akan mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat dari sekian banyak materi yang harus diiukuti.

" jadi...ada beberapa langkah yang harus kita lakukan sebelum menyimpulkan apakah seseorang tersebut kita sebut sadar atau tidak sadar. Ada akronim A, S, N dan T atau awas, suara, nyeri dan tidak sadar. Dengan langkah-langkah tersebut kita akan dituntun untuk lebih berhati-hati dan jeli serta sabar dalam menghadapi korban," tambah Kepala SMA Muhammadiyah 2 Singaraja ini yang sekaligus menjadi Ketua Bidang Diklat MDMC/LRB Muhammdiyah Bali.


Kamis, 11 Januari 2024

Maju dan Berakhlak Bersama SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA.

Maju dan Berakhlak Bersama SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA.

EdPenaMu

SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA yang berlokasi di Jln. Camar No. 8 Kelurahan Kaliuntu, Singaraja-Buleleng, hingga kini masih eksis dan berhikmad melayani masyarakat dengan mendidik anak-anak yang akan menjadi penerus kepemimpinan bangsa ini dengan semangat " Insan Berkemajuan dan Berakhlak Mulia."

Dengan semangat berkemajuan, perlahan namun pasti SMA Muhammadiyah 2 Singaraja senantiasa terus melakukan perubahan dan perbaikan. Sejak 3 tahun lalu walau Covid 19 masih melanda, SMA Muhammadiyah 2 sudah sedikit demi sedikit membuat beberapa terobosan yang bisa memberikan gairah para pendidik dan peserta didik untuk belajar dan mengajar.

Mengingat saat ini adalah era yang telah banyak dipengaruhi oleh kemajuan teknologi digital dan internetisasi, sejak 2 tahun lalu SMA Muhammadiyah 2 Singaraja telah membuat web site sekolah dan membuat Podcast yang bertujuan untuk dijadikan sarana mempermudah dan memperluas jangkauan penyebaran informasi dan komunikasi terkait dengan perkembangan SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Website Sekolah dan Podcast SMAMUDARAJA, sampai saat ini secara konsisten dan secara periodik menjalankan agendanya dengan menulis berbagai informasi, berita dalam website sekolah dan menyiarkan melalui udara berbagai informasi dengan berbagai isu dan mendatangkan para nara sumber yang relevan dangan isu yang sedang diperbincangkan.

Terkait dengan pengembangan minat dan bakat para peserta didik, SMA Muhammadiyah 2 Singaraja telah membuka ekstra kurikuler yang bisa merangsang minat dan bakat mereka baik yang berhubungan dengan kecerdasan, ketelitian, kegesitan, kedisiplinan dan keimanan dalam beberapa macam ekstra kurikuler yaitu, Seni Bela diri Tapak Suci, Hizbul Wathan, Baca Tulis Alquran, AERO MODELING, PMR dan Memanah.

Khusus untuk kegiatan paska pelaksanaan Ujian Sekolah bagi siswa kelas XII, sekolah memberikan program khusus bagi mereka yaitu PEMBELAJARAN KHUSUS yang berisikan kegiatan Pembelajaran dan Pelatihan yang kesemuanya ditujukan kepada para siswa agar mendapatkan bayangan dan berbagai informasi terkait apa yang akan mereka lakukan setelah menamatkan sekolah di SMA Muhammadiyah 2 Singaraja apakah melanjutkan kuliah ataupun lanjut untuk bekerja.

Dengan semangat "insan berkemajuan dan berakhlak mulia" SMA MUHAMMADIYAH 2 SINGARAJA berusaha mampu mencetak kader-kader Muhammadiyah dan bangsa yang berkemajuan atau berfikir maju dan mau mengembangkan diri dan pastinya tetap memiliki akhlak yang mulia.

Minggu, 07 Januari 2024

Datang Kelihatan Muka, Pergi Kelihatan Punggung. " Pisah Sambut Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja."

Datang Kelihatan Muka, Pergi Kelihatan Punggung. " Pisah Sambut Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja."

EdPenaMu
Pagi ini terasa sangat cepat berlalu, baru saja pukuk 07.00 saya sedikit bersih-bersih dihalaman sekolah di area dekat dengan ruangan dimana akan diadakan kegiatan pisah sambut Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja dari Ibu Ketut Widawati, S.Pd., M.Pd kepada bapak Gusti Nyoman Astika, S.Pd., M.Pd. Baru saja merebahkan badan istirahat sejenak setelah berbenah eh...waktu sudah menunjukkan pukul 08.30. 

Hari ini serasa waktu begitu cepat berlalu dan berganti. Begitu juga kebersamaan kami keluarga besar SMA Muhammadiyah 2 Singaraja bersama bu Wida begitu kami menyapa beliau sangat cepat dan  harus berakhir hari ini setelah 4 tahun lamanya kami bersama-sama dalam membina, mengawasi dan melatih kami terkait managerial sekolah. 

Tepat pukul 09.00 acara pisah sambut-pun kami laksanakan dengan penuh kesederhanaan namun berjalan sangat hikmad dan mengharu biru. 

Dalam sambutannya, Kepala SMA Muhammadiyah 2 Singaraja menyampaikan ucapan terima kasih kepada bu Widawati yang akan mengakhiri masa tugasnya di sekolah yang dekat dengan pantai SKIP ini. 

"terima kasih kami ucapkan kepada bu Wida yang telah dengan sabar memberikan kami ilmu terkait dengan managemen sekolah dan mendampingi kami dengan sabar, sehingga sekolah kami mengalami pembenahan-pembenahan walau tidak dengan cepat. Dan pada kesempatan ini saya mewakili kawan-kawan guru dan pegawai meminta maaf yang sebesar-besarnya atas semua kesalahan dan kelalaian yang mungkin kami pernah laksanakan selama ibu mendampingi kami dan selamat datang kepada pak Gusti di SMA Muhammadiyan 2 Singaraja." Ucapnya dengan penuh penekanan.

Senada dengan Edy Suprayitno selaku Kepala Sekolah, Drs. Sarwanto, MT, juga menyampaikan ucapan terima kasih dan permintaan maaf kepada bu wida dan selamat datang kepada pak Gusti yang akan menggantikannya. 

Sementara itu, Ketut Widawati menyampaikan apresiasi atas acara pisah sambut yang dilaksanakan hari ini dan tidak menyangka akan dibuatkan acara pisah sambut seperti ini. 

" terima kasih atas acara pisah sambut ini dan saya berharap SMA Muhammadiyah 2 Singaraja bisa lebih maju sebagaimana Visi Sekolah "insan berkemajuan dan berakhlak mulia". Kalau mau berkemajuan harus mau secara sadar dan istiqamah dalam melakukan evaluasi, karena dengan evaluasi atau refleksi diri kita akan bisa memperbaiki diri dari yang kurang baik agar menjadi lebih baik. " tuturnya.

Mengakhiri sambutan-sambutan, pak Gusti memastikan akan memberikan bimbingan sebagaimana yang sudah bu Wida laksanakan. " dan pastinya saya akan meneruskan apa yang sudah bu Wida lakukan dan membereskan PR-PR yang mungkin ada untuk segera di selesaikan." Pungkasnya.

Dipenghujung acara Kepala sekolah menyerahkan Plakat kenang-kenangan dan Ketua Dikdasmen menyerahkan buket bunga kepada bu Wida. 

Kamis, 04 Januari 2024

Rapat Koordinasi dan Evaluasi Rutin Dewan Guru SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Rapat Koordinasi dan Evaluasi Rutin Dewan Guru SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

EdPenaMu
Mengawali tahun baru 2024, Dewan Guru SMA Muhammadiyah 2 Singaraja hari ini Kamis (4/1) 2024 mengadakan Rapat Koordinasi yang berisi beberapa agenda antara lain :

1. Evaluasi Pelaksanaan Pembelajaran selama setahun kemarin.
2. Evaluasi pelaksanaan Kemah Awal Liburan Semester.
3. Persiapan Pisah sambut Pengawas Managerial.

Sebelum pelaksanaan rapat, Kepala SMA Muhammadiyah 2 Singaraja menyampaikan gambaran umum terkait evaluasi pembelajaran yang dilaksanakan selama setahun kemarin.

" banyak hal yang perlu kita evaluasi selama pelaksanaan proses pembelajaran kita setahun kemarin. Terpenting adalah keseriusan kita para pendidik dalam mengawal karakter dan akhlak anak-anak peserta didik kita. Semua harus merasa bertanggung jawab dan peduli dengan setiap detail tingkah polah anak-anak kita yang berkaitan dengan akhlak dan adab." Ucapnya ditengah rapat koordinasi yang diadakan di ruang guru.

" Saya tambahkan kawan-kawan guru, yang terpenting adalah kita semua wajib sadar apa yang kita kerjakan insyaAllah akan bernilai ibadah jika kita kerjakan semata-mata karena Allah. Bukan karena tugas mormatif semata-semata." Pungkasnya mengakhiri. 

Selanjutnya rapat koordinasi dilanjutkan dengan beberapa agenda yang telah direncanakan. Dan yang terdekat adalah persiapan hari Senin depan yang akan mengadakan acara Pisah Sambut Pengawas Managerial SMA Muhammadiyah 2 Singaraja.

Untuk agenda PPGD dan Pembelajaran khusus bagi siswa Kelas XII paska Ujian Sekolah akan diagendakan pada waktu tersendiri yang diserahkan kepada masing-masing penanggung jawab kegiatan.