Rabu, 04 Oktober 2023

Pengawas Ujian

Pelaksanaan PTS di sekolah berlangsung selama 5 hari, dari Senin hingga Jum'at, tepat tanggal 2 sampai 6 Oktober 2023. Tentu segala pihak pasti mempersiapkan dengan seksama, mulai menghimpun soal, kemas, serta mendistribusikan ke siswa yang akan mengerjakannya.

Sebagai panitia penyelenggara, kita juga membuat jadwal pelajaran disertai pengawas yang akan menjaga pada tiap ruang kelas nanti. Penilaian Tengah Semester kali ini, agak sedikit berbeda, pengawas dimintai 2 tanggung jawab memantau peserta saat mengerjakan ujian. Meski siswa sudah diatur pola tempat duduk secara acak atau random, berbaur dengan tingkat kelas lainnya, beberapa siswa ada yang mengerjakan diluar kelas.


Bisa dibilang, anak tersebut masih memiliki tanggungan administrasi di sekolah, seperti bayar spp dan biaya PPDB yang belum tuntas. Jadi kesepakatan panitia memperlakukan mereka dengan mengerjakan soal ujian diteras depan ruang kelas masing-masing. 

Ada sekitar 15 peserta, mereka duduk sambil menggarap soal, dan menyilang jawaban pada LJK itu. Justru makin asyik, mengerjakan dengan suasana udara bebas, berselabahan dengan taman depan ruang kelas, sambil sesekali menjawab tiap butir soal yang harus diselesaikan. 

Meski begitu, kami sebagai panitia tidak membiarkan begitu saja, masih dalam proses pemantauan, dan sambil memberikan peringatan kepada siswa ini agar tetap konsen mengisi, serta juga berharap dapat menuntaskan administrasi secara bertahap kedepannya nanti.

By : Ahmad Fajarisma

fajar007.blogspot.com

Author & Editor

0 comments:

Posting Komentar