Rabu, 03 Mei 2023

LUMBA - LUMBA dan BUNGA KRISAN UNGU Semangati MUSDA X PDM dan PDA Buleleng Bulan ini.


SMAMUDARAJA.SCH.ID. Geliat gerak langkah Muhammadiyah di Buleleng sungguh semarak dan menggembirakan. Melihat berbagai perkembangan yang terjadi sungguh narasi Muhammadiyah Islam Berkemajuan benar-benar dibuktikan. Dari pembangunan sekolah dan masjid hingga giat kemasyarakatan yang tidak bisa dianggap enteng oleh pihak manapun. Bagaimana Muhammadiyah Buleleng berperan penting dalam penanggulangan Covid 19 bersatu padu bersama pemerintah. Dan yang terpenting peran Muhammadiyah dalam mengkader dan menanamkan nilai-nilai ideologi gerakan Muhammadiyah kepada kader-kader muda Muhammadiyah mulai dari IPM, IMM dan Pemuda Muhammadiyah.

Mengawali giat 5 tahunan kedepan yaitu Musyawarah Daerah Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan 'Aisyiyah, bulan ini tepatnya nanti pada tanggal 27 - 28 Mei 2023, Muhammadiyah Buleleng akan menggelar Musda X Muhammadiyah dan 'Aisyiyah yang akan digelar di Rumah makan Manalagi Singaraja.

Dihubungi melalui chat WhatsApp Ketua Panitia Musyda X Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Buleleng, Sudarmo membeberkan giat yang mendahului pelaksanaan Musda PDM dan PDA Buleleng yaitu pada tanggal 27 Mei akan didahului dengan pelaksanaan Muspimda PDM Buleleng yang akan dilaksanakan di Komplek Perguruan Muhammadiyah Singaraja. Dan di pagi harinya pada tanggal yang sama akan dilaksanakan aksi sosial berupa  Pawai ta'aruf, Donor Darah dan Cek Kesehatan yang diselenggarakan di eks pelabuhan tua Singaraja-Buleleng.

Mengambil tema "Menggembirakan Dakwah Islam Berkemajuan di Bumi Panji Sakti", pelaksanaan Musda X Muhammadiyah Buleleng akan dihiasi dengan logo Musda yang diwakili oleh ikan Lumba-lumba yang sangat familier dengan suasana perairan Bali Utara.

Makna Logo Musda X PD. Muhammadiyah Buleleng.

1. Logo Muhammadiyah, Gerakan organisasi yang menyinari (mencerahkan) hati dan pikiran masyarakat di mana saja dengan ajaran-ajaran Islam yang benar berdasarkan Al-Qur'an dan As-sunnah.

2. Sinar Matahari, sebagai sumber energi terbesar di bumi, yang selalu memberikan manfaat abadi kepada siapapun dengan ikhlas, tanpa mengharap pamrih.

3. Tugu Singa Ambara Raja : icon dari Kabupaten Buleleng. Tugu singa ambara raja di lambangkan singa bersayap yg mencengkram buah jagung gembal, itu melambangkan kekuatan, kesatria, kekuasaan pemimpin Bali Utara yang gagah berani.

4. Ikan Lumba-lumba: menandakan sifat  cerdas, pintar, suka menolong, berjiwa sosial tinggi dan memiliki karakter positif rahmatan lil 'alaamiin. Selain itu melihat dolphin/ lumba-lumba sebagai destinasi utama wisata di Kabupaten Buleleng. Muhammadiyah hadir untuk mendukung pariwisata utama tersebut dengan mempromosikan san mempopulerkan kepenjuru negeri.

5. Ombak Laut : Warga Muhammadiyah tangguh dan kuat dalam menghadapi persoalan diri, persyarikatan dan bangsa, sehingga tercipta masyarakat yang damai dan sejahtera.

6. Bulan : Warga Muhammadiyah selalu siap setiap saat diperlukan walaupun malam hari, tetap bersinar dalam memberikan kebaikan kepasa siapapun. Bulan juga menandakan keanggunan dan kecantikan hati nurani selalu ikhlas berbakti kepada nusa, bangsa dan agama.

7. Dominasi Warna Putih, Biru, Hijau dan kuning : melambamhakan sifat suci, bersih, ikhlas, tenang, meneduhkan dan sejahtera.

Sementara PDA Buleleng juga akan melaksanakan Musyawarah Daerah di hari dan tempat yang sama, dengan logo yang dihiasi oleh bunga Krisan Ungu.

Makna Logo Musda X PD. 'Aisyiyah Buleleng.

1. Logo 'Aisiyah bersinar : Melambangkan syiar 'Aisyiyah yang mencerahkan, kemajuan menatap masa depan, berpikir dan bekerja secara nyata dengan ikhlas lillahi ta'ala.

2. Bunga Krisan Ungu : Menandakan kesetiaan, persahabatan, kebahagiaan, kepercayaan, optimisme dan umur panjang dalam setiap gerak perjuangan.

3. Daun : melambangkan keteduhan dan kehidupan yang bermanfaat bagi sesama dimanapun dan kapanpun. Cinta alam dan melestarikan lingkungan hidup untuk generasi selanjutnya.

4. Empat daun membentuk gambar kupu-kupu : melambangkan tegar, teguh dan gigih pendirian dalam berjuang sampai menjadi makhluk yang sempurna dan bermanfaat. Selalu berfikir dan bertindak positif, menyenangkan,  dan selalu memperbaiki bila ada kerusakan.

5. Dominasi Warna kuning, hijau dan ungu : menandakan keteguhan hati dalam beribadah, kasih sayang, kehangatan dalam bersahabat, kesejahteraan, cerdas, bijaksana dan anggun dalam bertindak dan bertutur kata.

EdPenaMu

Author & Editor

0 comments:

Posting Komentar