Jumat, 14 April 2023

Gelar Pesantren Kilat, SMA Muhammadiyah 2 Singaraja Berharap Lahir Generasi Yang Berkemajuan Berakhlak Mulia.

SMAMUDARAJA.SCH.ID. Dalam rangka mengisi bulan suci Ramadhan 1444 H tahun ini, SMA Muhammadiyah 2 Singaraja kembali menggelar Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H. Pesantren Kilat ini dilaksabakan selama 2 hari mulai hari Jumat hingga Sabtu (14 - 15) April 2023. 

Mengambil tema " Menjadi Insan Berkemajuan dan Berakhlak Mulia di Bulan Suci Ramadhan " kegiatan Pesantren Kilat ini diikuti oleh seluruh siswa SMA Muhammadiyah 2 Singaraja yang berjumlah 85 orang dan seluruh Dewan Guru.

Pada acara pembukaan Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H yang dihadiri oleh Ketua Dikdasmen PDM Buleleng Ayahanda Nyoman Dody Irianto, S.Pd sekaligus membuka acara, beliau memberi pesan kepada seluruh pesarta agar benar-benar mengoptimalkan diri dalam mencari ilmu dan mengisi diri, baik ketrampilan hidup maupun adab dan akhlak. 

Dalam acara pesantren Kilat ini banyak materi yang akan didapatkan oleh para peserta mulai hari ini hingga esok pagi menjelang duhur. Antara lain Materi Meniru Akhlak Rasulullah yang disampaikan oleh Ayahanda Ali Susanto, M.Pd yang juga selaku Ketua PDM Buleleng. Materi Bagaimana Bertobat dan meraih pahala oleh bapak Ardy yang selaku guru Kemuhammadiyahan, Pelatihan menjadi Dai yang di bina oleh bapak Immaduddin Syamil, S.Pd yang juga guru Bahasa Indonesia dan Materi Zakat dan Infaq yang disampaikan oleh bapak Fajarisma Budi Adam, M.Pd selaku guru Matematika. 

Sementara esok pagi di hari Ahad peserta akan mendapatkan materi sosialisasi tentang kepedulian kader IPM terhadap lingkungan hidup yang akan disampaikan oleh Sekretaris PR IPM SMA Muhammadiyah 2 Singaraja. 

FOTO-FOTO GIAT PESANTREN RAMADHAN 1444 H :

EdPenaMu

Author & Editor

0 comments:

Posting Komentar