Rabu, 11 Januari 2023

Podcast Rindu

Kita telah mengobati rindu dengan pertemuan pertama, di saat masuk sekolah mengadakan rapat guru bersama. 

Rindu itupun masih terngiang, belum plong, biar legowo alias lega hilang rindunya, maka kami bangkitkan lagi podcast yang telah 3 minggu tidur sebab libur. 

Rasanya ini bernostalgia, saat podcast berjalan tadi, ini mengenang masa awal dulu memulai.

Saya bersama pak edi,  berbincang membahas semangat tahun baru. Syukur juga semua properti podcast kami pun juga terbarukan, bila ingat kala itu, media podcast sangat sederhana. 1 mic untuk berdua, syuting hanya sekedarnya . Lalu dengan yakinnya, hasil sekali shoot langsung live upload youtube sekolah. 

Berjalannya waktu, episode ke episode, semua kekurangan kita evaluasi bareng. Tim media podcast kami menyebutnya. Saya ditunjuk sebagai koordinator. 

Diawal itu, trial and error penyiaran podcast sekolah, ada saja pasang surut berjalannya. Ingin seminggu 2 kali, hanya 2 minggu saja berjalan. Lalu dibuat 1 minggu saja sekali, Alhasil berjalan. Namun sempat vacum hingga sebulan. Karena problem alat, dan redupnya niat, plus sibuknya agenda dari kita-kita tim. 

Selanjutnya, kita bertekad terus saja jalani podcast, bagaimana pun keadaannya, tetap  mengudara. Saya, pak anshar di tim audio, pak dayat bagian editing video, sama-sama punya stamina kuat untuk menjadikan podcast kita berjalan saja, hasil urusan belakang.  Intinya yakni istiqomah atau terus eksis.

Pada kesempatan kedua siaran podcast ini, saya bersama pak edi, beliau menyampaikan semangat tahun baru harus seirama dengan perubahan sikap kita yang jauh lebih baik. Meningkatkan disiplin, ikhlas, kerja keras, cerdas, serta yang terpenting istiqomah untuk menjalaninya. 

Semoga podcast SMA Muhammadiyah 2 Singaraja senantiasa mengudara, dari generasi ke generasi. Aamiin.

Oh ya, podcast episode ini, silahkan ditunggu.

By : Ahmad Fajarisma 

fajar007.blogspot.com

Author & Editor

0 comments:

Posting Komentar